FAKTAIDN - Dua orang bocah berusia 12 tahun asal Kampung Citariti, Desa Pondok Panjang, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak nyaris menjadi korban penculikan orang tak dikenal.
Beruntung, dua korban berhasil menyelamatkan diri. Meski begitu, salah seorang korban yakni Rizqi Destiana (12) harus mengalami luka di bagian muka hingga 4 giginya copot saat mencoba melompat dari kendaraan pelaku.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Panggarangan, Iptu Suherli Setiawan membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kejadian terjadi pada Senin (13/6) sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu, korban Rizqi tiba-tiba dihampiri oleh seorang pria menggunakan sepeda motor saat sedang bermain handphone di sebuah warung dekat kediamannya.
Baca Juga: Puluhan Pelajar dan Mahasiswa Papua di Banten Dukung DOB
Pelaku yang merupakan seorang pria dewasa sempat bertanya alamat rumah seorang tokoh masyarakat di wilayah tersebut kepada korban Rizqi. Hingga akhirnya pelaku meminta korban untuk diantar ke alamat yang dituju.
"Berdasarkan keterangan anggota yang cek TKP, bahwa kejadian penculikan anak tersebut terjadi pada hari Senin (13/6) kemarin jam 13.30 WIB. Itu awalnya korban Rizqi sedang main hp bersama temannya di warung Pak Yudi dipinggir jalan. Datang pelaku pake motor manggil korban, nanya alamat rumah Ki Enji dan dijawab tau oleh korban. Lalu pelaku minta korban mengantar ke rumah Ki Enji," ungkap Suherli, Selasa (14/6).
Disampaikan Suherli, jika korban Rizqi yang sempat merasa takut mengantar lalu meminta temannya Raihan (12) untuk ikut menemani. Sehingga kedua bocah yang masih duduk di bangku SD itu pun naik ke motor pelaku untuk mengantar ke alamat yang dituju.
Baca Juga: Aksi Penuh Energi Al Muktabar saat Buka Peparpeda Banten
Namun setiba di lokasi yang dituju, lanjut Suherli, jika pelaku tidak menghentikan sepeda motornya dan malah melaju lebih kencang. Sehingga hal itu pun membuat kedua korban panik.
Artikel Terkait
Wanita di Lebak Ditemukan Tewas di Dalam Kamar, Diduga Tersengat Listrik
Bawa Hasil Panen, Ribuan Warga Baduy Adakan Ritual Seba ke Pemkab Lebak
Kecamatan Gunung Kencana Lebak Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Rumah dan 1 Sekolah Rusak
Angin Puting Beliung Hantam Puluhan Rumah di Kabupaten Lebak
Minta Doa, Politisi Gerindra Lebak Sowan ke Ulama
Setelah 3 Hari, Bocah Asal Pandeglang yang Terseret Ombak di Pantai Cihara Lebak Ditemukan Meninggal Dunia
Kondisi Jalan Masih Berbatu di Kabupaten Lebak Jadi Sorotan Netizen
Terpeleset Saat Hendak Mandi, Warga Cibadak Kabupaten Lebak Terseret Arus Sungai Sasak
Polres Lebak Amankan Mobil Box Modifikasi dan Solar Subsidi 600 Liter Jadi Barang Bukti, 2 Pelaku Ditangkap
Krakatau Steel Group Distribusikan Bantuan Seragam dan Komputer ke Sejumlah Sekolah di Lebak dan Pandeglang